OJK Catat Penyaluran Pinjaman Hingga Februari Naik 36 Persen Lebih
Jakarta, BusinessNews Indonesia – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat penyaluran pinjaman baru selama Januari-Februari 2021 mencapai Rp 18,97 triliun atau naik 36,5 persen yoy. Hal tersebut mengindikasikan perkembangan fintech peer to peer lending atau pinjaman online secara virtual dan cross border semakin diminati.
Tirta Segara, Anggota Dewan Komisioner Bidang Perlindungan Konsumen OJK, menuturkan bahwa meluasnya pandemi covid-19 turut membuat penggunaan internet semakin masif. Hal tersebut mendorong pelaku usaha jasa keuangan beradaptasi untuk mempertahankan bisnis dan eksistensinya dengan menghadirkan layanan digital yang efisien, aman dan cepat.
“Per Februari 2021, jumlah pemberi dan penerima pinjaman terus meningkat. Bagi pemberi pinjaman menjadi 594 ribu pemberi pinjaman dan 49 juta penerima pinjaman. Ini berasal dari fintech yang berizin dan terdaftar di OJK.” tuturnya secara resmi (21/4).
Baca juga: Sicepat Gencar Lakukan Inovasi Digital Guna Tingkatkan Brand Awareness Bersama Citilink
Secara total, penyaluran pinjaman bulanan dari penyelenggara fintech lending mencapai Rp 169,52 triliun atau naik 6,23 persen (ytd). Sementara itu, untuk nilai penyaluran pinjaman bulanan pada Februari 2021 mencapai Rp 9 triliun atau naik 2,13 persen (ytd).
Berdasarkan keterangannya, setidaknya ada 148 perusahaan penyelenggara fintech lending yang terdaftar dan berizin di OJK per 23 Februari 2021. Dengan rincian 103 perusahaan terdaftar dan 45 perusahaan fintech yang berizin.
Transaksi perbankan yang semakin mudah, efisien, tanpa batas waktu, dan menembus batas wilayah, kata dia, menjadi pendorong masyarakat menggunakannya..
“Prinsip anytime, anywhere banking yaitu layanan perbankan yang memungkinkan interaksi antara nasabah dengan perbankan dilakukan setiap saat menjadi semakin mengemuka. Di sisi lain, kita juga melihat bagaimana intermediasi dana masyarakat telah bertransformasi dengan munculnya fintech peer to peer leding.” terangnya. (W/ZA)
Baca juga: Petrokimia Gresik Perluas Kerja Sama Agro Solution dengan PTPN X
Comments are closed.