NCC 2024

Berkomitmen! Sucofindo Surabaya Layani 672 Proses Sertifikasi TKDN

BusinessNews IndonesiaPT Sucofindo (Persero) Cabang Utama Surabaya terus berkomitmen dalam melakukan verifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) sebagai dukungan terhadap pemerintah dalam meningkatkan kualitas produk barang dan jasa dalam negeri. Sucofindo Cabang Utama Surabaya telah memverifikasi TKDN dari 125 perusahaan terhadap 672 produk yang mendapatkan sertifikat selama tahun 2021 dari Kementerian Perindustrian.

Kepala Sucofindo Cabang Utama Surabaya, Edi Sugiarto menjelaskan bahwa verifikasi TKDN bertujuan untuk mendorong pemulihan ekonomi nasional melalui peningkatan penggunaan produk dalam negeri.

“Sucofindo Cabang Utama Surabaya terus berkomitmen menjalankan penugasan pemerintah dalam melakukan verifikasi TKDN terhadap barang dan jasa sehingga produk lokal kian kompetitif dan mampu bersaing dengan produk impor,” ujarnya melalui siaran pers, Jumat (10/12).

Baca Juga : Dukung UMK Sagu Jayapura, Sucofindo Fasilitasi Pembelian Alat Produksi Sagu Modern

Sebanyak 672 sertifikat itu terdiri atas bahan penunjang pertanian (16 produk), mesin dan peralatan pertanian (11 produk), mesin dan peralatan pabrik (2 produk), bahan bangunan/konstruksi (106 produk), logam dan barang logam (75 produk), bahan kimia dan barang kimia (43 produk). Selain itu, sertifikasi terhadap peralatan kelistrikan (23 produk), alat transport (11 produk), bahan dan peralatan Kesehatan (48 produk), pakaian dan perlengkapan kerja (19 produk), peralatan olahraga dan pendidikan (10 produk), dan barang lainnya (162 produk).

Baca Juga : 5 Strategi Human Capital Sucofindo Menuju Perusahaan Kelas Dunia

Dalam hal ini, Edi berharap agar semakin banyaknya industri lokal yang sadar akan pentingnya TKDN ini, ke depan dapat membangkitkan penggunaan produk dalam negeri dengan kualitas dan spesifikasi yang mampu bersaing dengan produk dari negara lain di pasar global.

Selain itu, penggunaan produk lokal juga mampu menngkatkan penyerapan tenaga kerja lokal. “Sucofindo terus berupaya membantu P3DN (Kementerian Perindustrian) dalam meningkatkan sertifikasi TKDN untuk berbagai produk dalam negeri.”

Dia menuturkan bahwa jumlah produk yang sudah mendapatkan sertifikat TKDN terus bertambah dari tahun ke tahun. (TN/Rilis)

Comments are closed.