Saham Antam Diperkirakan Bakal Terbawa Sentimen Tesla
BusinessNews Indonesia – Beberapa analis memprediksi saham PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) akan memperoleh sentimen kerja sama dengan Tesla. Hal ini terkait pengembangan baterai Lithium dan pabrik energy storage system (ESS).
Terpantau, pada penutupan perdagangan Jumat (5/2/) lalu, saham ANTM menguat sebesar 10,83 persen ke level Rp2.660. Sementara kapitalisasi pasarnya mencapai Rp 63,92 triliun dengan price to earning ratio (PER) 57,36 kali.
Tim analis MNC Sekuritas, dalam riset hariannya memberikan rekomendasi untuk Buy on Weakness pada saham ANTM hari ini, Senin (8/2).
“Kami perkirakan pergerakan ANTM merupakan bagian dari wave 4. Hal tersebut berarti, ANTM masih berpeluang untuk melanjutkan penguatannya,” tulis riset tersebut, dikutip dari Bisnis (8/2)..
Adapun Buy on Weakness terhadap saham ANTM berada di rentang 2,400-2,600, dengan target harga nantinya sebesar 2,750, 2,900. Stoploss saham ANTM apabila tembus 2,070.
Penguatan tersebut diperkirakan bagai dampak dari pembicaraan mengenai rencana investasi Tesla dalam pembangunan pabrik energy storage system (ESS) dan baterai litium di tana air.
Hal tersebut diungkapkan Deputi Bidang Koordinasi Investasi dan Pertambangan Kemenko Marves, Septian Hario Seto, bahwasanya Tesla akan melakukan diskusi bersama dengan sejumlah perusahaan pelat merah termasuk PT Aneka Tambang Tbk dan PT Inalum (Persero) untuk membicarakan rencana investasinya di Indonesia pekan depan.
“Minggu depan kita akan diskusi langsung dengan mereka libatkan Antam, Inalum,” ungkap Septian pada Jumat lalu (5/2).
Septian menjelaskan bahwa ESS nantinya akan digunakan sebagai pembangkit peaker yang membantu pembangkit-pembangkit listrik saat konsumsi sedang dalam puncaknya.
Nantinya, investasi tersebut tidak hanya kerja sama untuk memasok bahan baku. Namun akan memasok ESS juga ke negara lain.
“Yang jelas mereka kalau hanya mengambil bahan baku kita gak tertarik, kalau hanya mau ambil bahan baku kita enggak atraktif menurut kita, tapi detail belum bisa disampaikan,” kata dia. (W/ZA)
Baca juga: Pertamina Pastikan Lepas Anak Usaha IPO Tahun Ini
Comments are closed.