Jadi Perusahaan Berdaya Saing Tinggi, Begini Transformasi Bisnis dan Human Capital Petrokimia Gresik

Jakarta, BusinesNews Indonesia PT Petrokimia Gresik (PG) mengikuti penjurian Human Capital & Performance Award 2022, yang diselenggarakan Majalah BusinessNews Indonesia. Dalam acara tersebut, PG tampil sebagai peserta penjurian yang diselenggarakan secara virtual pada Rabu, (16/11).

Petrokimia Gresik sebagai anak perusahaan PT Pupuk Indonesia (Persero), terus berkomitmen dalam mendukung pertumbuhan bisnis dan Kapabilitas Human Capital Perusahaan dengan menerapkan tata kelola perusahaan yang baik. Penerapan GCG dan pengelolaan Human Capital yang konsisten ini juga untuk mendukung program transformasi bisnis menjadi perusahaan solusi agroindustri, guna mendukung Pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional.

Dalam konteks budaya kerja, Petrokimia Gresik menerapkan core value AKHLAK pada selurun Insan Petrokimia Gresik, baik secara individu maupun kolektif sesuai dengan arahan Menteri BUMN sebagai core values bersama bagi Kementerian BUMN, BUMN, dan Anak Peusahaan BUMN. Petrokimia Gresik juga memiliki visi yaitu “Menjadi Produsen Pupuk dan Produk Kimia Lainnya yang Berdaya Saing Tinggi dan Produknya Paling Diminati Konsumen”, didukung dengan misi yang dimiliki Petrokimia Gresik, yaitu “Mendukung Penyediaan Pupuk Serta Meningkatkan Hasil Usaha dan Mengembangkan Potensi Usaha Milik Perusahaan”.

Tak hanya itu, dalam meningkatkan kualitas perusahaan, Petrokimia Gresik meluncurkan rumah transformasi yang sengaja didirikan untuk menampung aspirasi dan ide kreatif seluruh karyawan.

“Kami memiliki rumah transformasi. Rumah transformasi ini kami harapkan menjadi tempat menampung ide-ide kreatif dan inovasi dari seluruh karyawan, terutama kalangan milenial, bagi kemajuan perusahaan yang nantinya akan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkap Direktur Utama Petrokimia Gresik , Dwi Satriyo Annurogo pada penjurian Human Capital & Performance Award 2022, Rabu (16/11).

Hingga kini, Petrokimia Gresik juga terus membuktikan komitmennya untuk meningkatkan kesejahteraan petani di Indonesia. Dimana pada 2022 ini telah mendongkrak kesejahteraan 31.113 petani melalui program Agro Solution dan Makmur yang telah dijalankan oleh perusahaan.

Petrokimia Gresik menjalankan program Agro Solution dimulai tahun 2021 di saat kondisi ekonomi Indonesia mengalami kontraksi akibat pandemi Covid-19, kemudian diperkuat dengan hadirnya program Makmur (Mari Kita Majukan Usaha Rakyat).

“Program Makmur ini mampu menjalankan hal yang tidak mungkin menjadi mungkin saat masa pandemi Covid-19, program Makmur ini mampu menjadi katalis percepatan bagi pertumbuhan ekonomi nasional melalui peningkatan produktivitas pertanian,” ujar Dwi Satriyo.

Program Makmur (Mari Kita Majukan Usaha Rakyat) PT Petrokimia Gresik
Program Makmur (Mari Kita Majukan Usaha Rakyat) PT Petrokimia Gresik

Program kemitraan ini dihadirkan karena adanya banyak permasalahan petani di lapangan, diantaranya produktivitas rendah, kurangnya pendampingan, harga agro-input (pupuk, pestisida dan benih) tidak terjangkau, sulitnya akses ke lembaga keuangan, terbatasnya jumlah Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL), harga jual hasil panen yang cenderung turun saat panen raya (tidak ada jaminan harga), serta belum terfasilitasinya petani dari risiko gagal panen dan infrastruktur yang terbatas.

Tak berhenti disitu, Transformasi bisnis PT Petrokimia Gresik juga ditandai dengan hadirnya Digital Learning Center (DLC) sebagai langkah mendukung pemerintah mencetak SDM unggul.

Digital Learning Center Petrokimia Gresik merupakan satu bukti nyata dari lima strategi yang telah ditetapkan oleh Menteri BUMN RI Erick Thohir yaitu kepemimpinan dalam teknologi.

Digital Learning Center Petrokimia Gresik ini adalah inovasi digital hasil sinergitas Kementerian BUMN, melalui Pupuk Indonesia dan Petrokimia Gresik, dan Kementerian Perindustrian sebagai upaya meningkatkan daya saing tenaga kerja di Indonesia,” tutur Dwi Satriyo.

Digital Learning Center Petrokimia Gresik diciptakan tidak hanya untuk mempercepat penguasaan kompetensi karyawan, tapi juga menjadi sarana bagi mahasiswa magang dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia untuk menyiapkan calon tenaga kerja yang berkompeten dan bersertifikat dalam menghadapi persaingan global.

Digital Learning Center Petrokimia Gresik diharapkan mampu menjadi wadah bagi karyawan Petrokimia Gresik maupun stakeholder eksternal untuk dapat berinteraksi, bertukar ide, dan juga menyiapkan sarana coaching antara mentor dan mentee.

Sebagai informasi, Human Capital & Performance Award 2022 diadakan oleh Majalah BusinessNews Indonesia dan bekerjasama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI), CEO Forum, Human Capital Institute – USA, serta para pakar dan profesional bidang Human Capital, Strategic Management, ICT, Riset & Inovasi konsultan HC dari Universitas Indonesia (UI), Universitas Bina Nusantara (BINUS), Universitas Pertamina dan lainnya.

Ajang yang bertajuk “Human Capital Digital Transformation for Corporate Excellence” ini bertujuan mendorong prestasi dan kinerja perusahaan untuk mengembangkan transformasi human capital diintegrasikan dengan transformasi digital dalam pengembangan, pengelolaan, pembelajaran serta inovasi guna menciptakan talenta BUMN yang unggul, profesional dan berkualitas global.

Turut hadir selaku dewan juri Human Capital & Performance Award 2022 diantaranya Dr. Eddy Iskandar, B.Eng, MSc., Ir. Achmad Purwono, MBA.,Ir. Rukmi Hadihartini, MM.,Dr. Ir. Elfien Goentoro, MBA,Ir. Irnanda Laksanawan, MSc.Eng(MBM), PhD.

Comments are closed.