Telkom Buka Lowongan Kerja Mulai Pendaftaran 20-30 September 2021, Apa Aja Syaratnya?
BusinessNews Indonesia – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk, membuka lowongan kerja bagi para anak bangsa yang ingin berkarir lebih baik di kanca dunia digital. Sebagai BUMN digital telco pertama dan terbesar di Indonesia, Telkom adalah tempat kerja sekaligus peluang belajar, berkembang, dan berkontribusi bagi bangsa.
“Kami memiliki program yang menarik untuk berinovasi di bidang teknologi digital, serta peluang belajar untuk mengembangkan diri di lingkungan kerja yang dinamis guna berkontribusi bagi negara,” ujar Direktur Human Capital Management (HCM) Telkom Afriwandi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa.
Telkom membuka rekrutmen untuk lulusan S1/S2 mulai 20 hingga 30 September 2021, dengan tahapan rekrutmen mayoritas dilakukan secara online. Mengenai daftar jurusan yang dibutuhkan dapat mengunjungi laman rekrutmen.telkom.co.id.
Untuk para pelamar yang berminat bergabung di Telkom dapat mendaftar dan mengunggah berkas administrasi yang dibutuhkan. Setelah lolos seleksi administrasi, pelamar akan mengikuti tes online berisikan materi Tes Kemampuan Dasar, Bahasa Inggris, BUMN Value, Wawasan Kebangsaan, dan pengetahuan terkait posisi yang dilamar.
Tahap selanjutnya, peserta akan mengikuti Assesment Day. Di dalamnya dilakukan tes daring psikologis, Focus Group Discussion (FGD), wawancara, tes kesehatan, screening, dan assesment kesiapan talenta digital. Setelah mengikuti keseluruhan tes pada tahap ini, pelamar yang lolos akan diumumkan secara online, untuk selanjutnya persiapan kerja.
Karyawan Telkom, kata dia, juga dimudahkan untuk mengikuti sertifikasi global, didorong untuk menjadi pembicara di konferensi atau seminar, juga ditawarkan beasiswa program magister di berbagai kampus dalam dan luar negeri. Telkom sendiri dari sisi internal memiliki dua fasilitas yakni Telkom Corporate University dan Assessment Center Indonesia, yang akan mendukung pengembangan kompetensi dan karir karyawan.
Baca juga: Dukung UMKM, Pemkot Bekasi Launching Program “Weekend Market”
Afriwandi mengatakan Telkom memiliki Great Rookie Development Program, Great People Development Program, dan Great People Managerial Program, yang tujuannya mengasah kemampuan karyawan dalam memimpin tim. Karyawan yang potensial bahkan bisa menjadi manajer dalam Global Talent Program di kantor Telkom di luar negeri hingga memimpin anak-anak perusahaan di dalam negeri.
Baca juga: Erick Thohir: Target Valuasi Pertamina Capai 100 Miliar Dolar AS pada 2024
Ia menegaskan tidak memungut biaya apapun dan tidak menjalin kerja sama dengan pihak mana pun dalam pelaksanaan seleksi. Para pelamar dapat mengecek informasi dan proses rekrutmen ini melalui kanal resmi website rekrutmen.telkom.co.id dan akun Instagram @livingintelkom.
Syaratnya
Persyaratannya seperti biasa, antara lain:
Warga Negara Indonesia;
Telah menyelesaikan masa studi dengan melampirkan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL);
Batas usia per 1 Oktober 2021:
Fresh Graduate
S1: belum berusia 24 tahun
S2: belum berusia 27 tahun
Experience (memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun)
S1: belum berusia 27 tahun
S2: belum berusia 30 tahun
Bersedia menjalani masa ikatan dinas;
Bersedia ditempatkan dimana saja di seluruh wilayah kerja PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk;
Adapun Bidang Pekerjaan yang dibuka sangat banyak, antara lain:
- Facilities Management & Asset Security
- Administration & Secretarial
- Procurement & Logistics
- HC Business Partner
- Treasury
- Risk Management
- Digital Strategy & Business Transformation
- Product Management
- Infrastructure Design & Engineering
- Systems Engineering
- Dan seterusnya. Lengkapnya lihat di rekrutmen.telkom.co.id
(Ed.AS/businessnews.co.id/AN).
Baca juga: Pendaftaran Dana Hibah Penelitian Perikanan 2022 Sebesar Rp19 Miliar Telah Dibuka
Baca juga: Luhut Ditujuk Presiden Jokowi Jadi Ketua Tim Gerakan Nasional BBI
Baca juga: Dengan PeduliLindungi, Bali Siap Sambut Wisatawan
Comments are closed.