NCC 2024

Maybank Indonesia Salurkan Bantuan untuk Korban Bencana Tanah Longsor dan Banjir di Nusa Tenggara Timur

Jakarta, BusinessNews Indonesia– PT Bank Maybank Indonesia Tbk (Maybank Indonesia) bekerja sama dengan Toraja Melo menyalurkan bantuan bagi korban bencana alam banjir bandang serta tanah longsor akibat siklon tropis seroja yang terjadi di sejumlah wilayah di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), pada 4 April 2021 lalu.

Bencana alam yang terjadi pada awal April lalu telah berdampak pada komunitas penenun program Maybank Women Eco-Weavers, dampingan Maybank Indonesia dan Toraja Melo di Lembata dan Adonara, NTT. Banjir bandang di kala itu menerjang sejumlah rumah penenun dan merusak peralatan tenun yang mereka gunakan.

Adapun bantuan Maybank Indonesia dan Toraja Melo untuk para korban bencana tersebut berupa pasokan makanan, minuman, obat-obatan dan logistik lainnya yang sangat dibutuhkan dengan total nilai bantuan sebesar Rp 50 juta. Serah terima bantuan ini telah dilakukan oleh Toraja Melo kepada para korban bencana pada 28-29 April 2021 lalu.
“Saluran bantuan kami merupakan wujud kepedulian Maybank Indonesia khususnya bagi masyarakat yang terkena dampak bencana alam di kawasan NTT yang diharapkan dapat meringankan beban para korban bencana,” kata Tommy Hersyaputera, Head, Corporate & Brand Communcations, Maybank Indonesia.


Tommy melanjutkan, “Tanggap bencana merupakan salah satu pilar program CSR Maybank Indonesia mengingat kondisi alam di tanah air yang rawan bencana. Hal ini mendorong kami untuk peka dan menaruh perhatian pada kelangsungan hidup saudara-saudari kita di kawasan-kawasan yang rawan bencana alam tersebut.”

Informasi Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) pada 10 April 2021 menyebutkan, bencana tanah longsor dan banjir di NTT telah menelan korban jiwa 174 orang yang tersebar di 9 wilayah dan sebanyak 48 orang masih belum ditemukan.

Kegiatan tanggung jawab sosial, Maybank Indonesia Berbagi, dilaksanakan seiring dengan misi humanising financial services danmerupakan wujud itikad baik Bank sebagai good corporate citizen yang beroperasi di tengah masyarakat Indonesia sejalan dengan makna berbagi (sharing) kepada sesama.(DAF/rilis)

Comments are closed.