NCC 2024

Sandiaga Uno Berikan Sambutan Inspiratif di Seminar BJR

BusinessNews Indonesia – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, memberikan kata-kata penuh semangat dalam sambutannya pada seminar dengan judul “Implementasi GRC & ESG Mendukung Business Judgement Rule UU BUMN & UU PT.” yang digelar oleh PT Media Madani Ultima pada 19 September 2024 kemarin di Truntum Hotel, Kuta Bali pada Kamis (19/9/2024).

“Saya berharap melalui kerjasama dan kolaborasi yang baik, dapat bersama-sama mewujudkan pariwisata dan ekonomi kreatif yang inklusif, untuk mencapai target Indonesia emas di tahun 2045.” Ucap beliau dalam sambutan tersebut, mengartikan bersama, mengajak para pelaku bisnis Indoneisa bergandeng tangan menuju Indonesia emas 2045.

Ia mengucapkan selamat atas terlaksananya kegiatan workshop dan seminar yang telah digelar. Seminar ini berfokus pada penerapan tata kelola perusahaan yang baik (GCG) dan pengelolaan lingkungan hidup (ESG) dalam menghadapi kompleksitas regulasi dan tuntutan global, menjadikan seminar ini menjadi salah satu seminar yang wajib di perhatikan oleh pelaku bisnis.

Sandiaga Uno juga menyebutkan tentang pentingnya memiliki sikap yang bersinergi sebagai salah satu langkah besar untuk memajukan atau mendorong pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia yang berkualitas dan berkelanjutan.

Comments are closed.