NCC 2024

Hutama Karya Terus Tingkatan Kualitas di Jalan Tol JORR-S

Jakarta, Businessnews.co.idDalam upaya untuk memberikan pelayanan yang optimal dan memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM) di Jalan Tol JORR Seksi S (JORR-S), PT Hutama Karya (Persero) sedang melakukan peningkatan kualitas jalan di Simpang Susun TMII (Jagorawi arah Jati Asih).

Penutupan jalan akan dilakukan mulai Sabtu (10/6/2023) pukul 22.00 WIB hingga Minggu (11/06/2023) pukul 05.00 WIB.

Manajer Cabang Tol JORR-S, Untung Joko, menjelaskan bahwa pekerjaan ini akan dilakukan selama periode waktu yang ditentukan sesuai dengan regulasi. Oleh karena itu, pengguna jalan tol diimbau untuk menggunakan jalur alternatif selama penutupan jalan berlangsung.

“Pengguna jalan dapat mengambil jalur sebelum GT Utama Pasar Rebo lewat jalur arteri (exit Kampung Rambutan) dan dapat masuk melalui GT Gedong 1 / Bambu Apus 1 ke arah Jati Asih / Cikampek,” ujar Untung Joko dalam keterangan resmi, Jumat (9/6).

Dalam peningkatan kualitas jalan tol ini, Hutama Karya menggunakan metode Scrapping, Filling & Overlay (SFO) atau pengelupasan pada lapisan permukaan perkerasan jalan kemudian diganti dengan hotmix yang baru.

Pekerjaan ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas jalan tol sehingga lebih awet, aman dan nyaman bagi pengguna jalan tol yang melintas.

Comments are closed.