NCC 2024

Pantau Kesehatan Pegawai, Brantas Abipraya Gelar MCU

Jakarta, Businessnews Indonesia – Medical check up (MCU) menjadi faktor penting dalam menentukan kesehatan seseorang. Bertujuan mendeteksi ada atau tidaknya penyakit dalam tubuh secara dini, PT Brantas Abipraya (Persero) menggandeng Mandiri in Health mengadakan Mini MCU. Diadakan di ruang serba guna lantai 6, kantor pusat Brantas Abipraya di Cawang-Jakarta Timur (5/9/2022), kegiatan ini diikuti kurang lebih 100 pegawai.

“Terima kasih untuk Mandiri in Health dan Rumah Sakit EMC Pulomas untuk kolaborasinya dalam menggelar MCU dalam rangka memperingati Hari Pelanggan dan untuk memantau kondisi kesehatan Insan Abipraya (sebutan untuk pegawai Brantas Abipraya),” ujar Sekretaris Perusahaan Brantas Abipraya, Miftakhul Anas seperti dilansir laman resmi Kementerian BUMN, Kamis (8/9/2022).

Ditambahkan Anas, dalam mini MCU kali ini dilakukan pemeriksaan kolesterol, asam urat, kadar gula darah dan tekanan darah. Diperkuat Anas, Abipraya sendiri secara rutin menggelar MCU, kegiatan ini wajib dilaksanakan untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap sesama Insan Abipraya dalam menunjang profuktivitas, sosial dan kesehatan di lingkungan kerja. Hal ini pun sejalan dengan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan No. 2 Tahun 1980 tentang Pemeriksaan Kesehatan Tenaga Kerja dalam Penyelenggaraan Keselamatan Kerja.

Dengan pengecekan kesehatan seperti ini, BUMN yang unggul dalam pembangunan bendungan ini dapat mengetahui kondisi aktual dari kesehatan para pekerja dan tentunya akan mendukung kondisi lingkungan kerja yang sehat. Dikatakan Anas, ada beberapa manfaat yang dapat diperoleh dari MCU, Perusahaan dapat melihat dengan baik bagaimana kapasitas seorang pekerja dari sudut pandang beban kerja, kinerja Insan Abipraya yang sehat pun dapat jauh lebih maksimal dalam berkarya, berkontribusi membangun Indonesia.

“Semoga dengan adanya pengecekan kesehatan secara berkala ini dapat meningkatkan kesadaran Insan Abipraya pentingnya menjaga gaya hidup, pola makan yang baik. Rutinitas kantor yang padat tentunya membuat tipisnya waktu untuk berolahraga. Agar Insan Abipraya dapat tetap fit, Abipraya proaktif menyediakan wadah dan fasilitas untuk mengembangkan hobi olahraga para Insan. Hal ini pula nantinya dapat membantu Insan Abipraya dalam menerapkan pola hidup sehat, serta meningkatkan produktivitasnya dalam berkarya,” tutup Anas.

Comments are closed.