Pemberdayaan UMKM, BRI Terus Mengakselerasi Kinerja Agen BRILink
Businessnews Indonesia – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI berupaya untuk terus mengakselerasi kinerja Agen BRILink demi pemberdayaan UMKM.
Pada Februari 2022, agen laku pandai yang ditujukan untuk menjangkau masyarakat hingga di daerah terpencil ini pun jumlahnya telah menembus 524.583 Agen. Komitmen perseroan dalam meningkatkan sebaran AgenBRILink juga sejalan dengan salah satu isu prioritas yang menjadi fokus Presidensi G20 2022, yakni financial inclusion.
Direktur Kepatuhan BRI, Ahmad Solichin Lutfiyanto mengatakan saat ini jumlah AgenBRILink di seluruh Indonesia pun mencapai lebih dari 503.000 agen, dengan jumlah transaksi mencapai 929 juta kali. Selain itu, Agen BRILink juga mampu menyumbang fee based income sebesar Rp 1,3 triliun per tahun.
Dalam hal ini, BRI tercatat telah memberikan sharing economy kepada masyarakat sebesar dua sampai tiga kali lipat dari fee based income yang diterima perseroan melalui Agen BRILink sebesar Rp 1,35 triliun.
Adapun jumlah AgenBRILink di regional Denpasar sebanyak 22.700 agen yang telah membukukan 48 juta transaksi dan sumbangan fee based income AgenBRILink di Denpasar sebesar Rp 66 miliar.
“Besarnya potensi ekonomi yang disumbang oleh agen laku pandai tersebut turut dibuktikan oleh salah satu AgenBRILink Deska di Unit Sengkol Praya, Lombok,” ujarnya, Senin (14/3/2022).
AgenBRILink menjadi perluasan layanan BRI dengan cara memberdayakan nasabah untuk melayani transaksi perbankan. Mulai dari transfer, tarik tunai, setoran pembayaran tagihan listrik PLN, air, iuran BPJS, telepon, pembelian pulsa, pembayaran cicilan, top-up BRIZZI, dan berbagai transaksi lainnya bisa dilakukan melalui AgenBRILink. (AFZ)
Baca juga: Hadapi Tantangan Industri Perkebunan, Ini Strategi PTPN Group
Comments are closed.