Mantap! BSI Proyeksikan Nilai Halal Akan Terus Bertumbuh
BusinessNews Indonesia – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) menyatakan kesiapannya untuk mendukung penuh potensi ekonomi syariah di Indonesia. Berdasarkan laporan dari State of the Global Islamic Economy, industri perbankan syariah nasional mencatatkan kinerja yang positif hingga kuartal III-2021. Bahkan, industri perbankan syariah membukukan pertumbuhan yang lebih pesat dibanding perbankan konvensional.
Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk, Hery Gunardi mengatakan, hingga akhir September 2021, pembiayaan perbankan syariah nasional tumbuh sebesar 12,24 persen secara tahunan year on year (YoY). Dari sisi pendanaan, penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) perbankan syariah melesat 9,42 persen secara yoy hingga kuartal III-2021.
Baca Juga : Kolaborasi LinkAja dan BSI Dorong Transformasi Transaksi Digital Syariah
Disamping itu, berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), hingga akhir September 2021 kredit perbankan hanya tumbuh 2,21 persen secara YoY. Adapun DPK perbankan sebesar 7,69 persen secara YoY.
“Selama pandemi ini kita melihat pertumbuhan perbankan syariah ini melebihi dari industri dan tentunya tumbuh di atas perbankan konvensional,” kata Hery dalam diskusi virtual, Kamis (9/12).
Hery menilai, dengan kinerja positif yang dibangun perbankan syariah seharusnya dapat berkontribusi lebih besar terhadap perkembangan industri halal nasional. Hal ini diperlukan untuk memaksimalkan potensi industri halal nasional yang masih sangat besar.
“Menurut laporan The State of The Global Islamic Economy (nilai ekonomi halal nasional) tahun 2020-2021 ini mencapai sekitar Rp 2.937 triliun. Tentunya ini angka yang cukup besar di luar sektor keuangan syariah,” ucapnya.
Selain itu, BSI sendiri memproyeksikan nilai halal akan terus bertumbuh dari tahun ke tahun. Namun demikian, Hery menyadari, sampai dengan saat ini perbankan syariah dengan industri halal belum dapat terkoneksi dengan baik. Tentunya, ini menjadi salah satu tantangan utama pertumbuhan industri halal dalam negeri.
Baca Juga : Gencarkan Literasi Perbankan Syariah, BSI Jalin Kerjasama dengan POLRI
“Sektor keuangan syariah khususnya industri perbankan syariah sudah sepatutnya menjadi roda penggerak dan pendukung penggerak industri halal,” ujarnya.(TN)
Comments are closed.