Krakatau Steel IPO-kan Dua Anak Usahanya
Jakarta, BusinessNews Indonesia – PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. memastikan akan melakukan initial public offering (IPO) pada dua anak usahanya. Meski di tengah fluktuasi pasar modal, namun hal tersebut tak menyurutkan rencana IPO.
Direktur Utama Krakatau Steel, Silmy Karim, memastikan bahwa rencana IPO akan berjalan sebagaimana rencana yang telah disusun.
“Fluktuasi di pasar modal itu biasa. Kami tidak ada perubahan rencana.” Tegasnya, dilansir dari Bisnis (30/5).
Dua anak usaha Krakatau Steel yang paling potensial IPO yakni PT Krakatau Tirta Industri (KTI) dan PT Krakatau Bandar Samudera (KBS). Meski demikian, menurutnya KTI memiliki kesiapan yang untuk go public lebih dulu.
“Kami sempat ada diskusi sangat singkat dan belum mengerucut dengan Kementerian BUMN. Arahnya mungkin KTI duluan yang sudah sangat siap. KBS juga siap, tetapi KTI lebih menarik, karena profitabilitas yang sangat baik.” Imbuhnya.
Baca juga: Perdagangan BEI di Minggu Terakhir Mei Tercatat Masih Positif
Sebagai informasi, PT KTI merupakan anak usaha Krakatau Steel yang bergerak di bidang distributor dan pengelolaan air. Perusahaan tercatat memiliki kontribusi profit terbesar terhadap perseroan, bahkan mencapai 32 persen.
Sedangkan, PT KBS adalah salah satu anak usaha yang memberikan kontribusi penghasilan cukup besar. KBS merupakan anak usaha yang bergerak di bidang jasa pengelolaan pelabuhan.
Dalam keterangannya, Silmy menerangkan bahwa saat ini masih terdapat proses akuisisi internal dari PT KBS. Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya persiapan IPO, karena hal itulah KTI didorong untuk IPO lebih dahulu pada tahun ini.
Meski demikian, ia tak menutup kemungkinan bahwa PT KBS dapat melakukan IPO juga pada tahun ini.
“Karena situasi pasar saat ini, jadi kami tidak membabi buta untuk IPO semuanya. mungkin tahun ini kami bisa bilih 1-2 yang di-IPO-kan.”pungkasnya. (W/ZA)
Baca juga: Tahun Ini Dua Anak Usaha BUMN Akan IPO
Comments are closed.