NCC 2024

Hadirkan Inovasi “Pos Bloc”, Erick Thohir Puji Transformasi Pos Indonesia

BusinessNews Indonesia –Menteri BUMN Erick Thohir mengapresiasi transformasi digital yang dilakukan PT Pos Indonesia (Persero). Salah satunya, dengan meresmikan Pos Bloc Jakarta yang berlokasi di Gedung Filateli Jakarta, Jalan Pos Nomor 2, Pasar Baru, Jakarta Pusat. Hadir dengan konsep tempo dulu, Pos Bloc berkolaborasi dengan beberapa produk lokal dan pelaku industri kreatif.

“Bagus, sesuai arahan saya di awal bahwa PT Pos harus lebih digital, kreatif, aset-asetnya bisa lebih bermanfaat buat bangsa.  Memasuki era digital dan milenial, disrupsi terjadi. Saya mendorong PT Pos bertransformasi kepada generasi muda dan perubahan di Indonesia.” ujar Menteri BUMN Erick Thohir di sela peresmian Pos Bloc Jakarta, Minggu (10/10).

“Saya tekankan juga untuk PT Pos meningkatkan value karena sudah terlalu banyak peninggalan sejarah bangsa ini hilang dimakan zaman. Peninggalan sejarah harus dijaga. Negara yang besar adalah negara yang mengingat sejarah,” tambahnya.

Pos Bloc Jakarta memanfaatkan aset bekas Gedung Kantor Pos era Hindia Belanda seluas 7.000 meter persegi milik PT Pos Indonesia (Persero) yang diubah menjadi ruang kreatif bagi berbagai acaraseni, budaya, hiburan, pertemuan komunitas kreatif, dan pemberdayaan bisnis UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) serta UKM (Usaha Kecil dan Menengah).

Pos Bloc menjadi creative hub di Jakarta. Di sini pengunjungt idak hanya menikmati makanan dan minuman, tapi juga tersedia distro, fasilitas entertainmentmeeting room, co-working space, dan sharing studio dengan kamera lengkap untuk digunakan membuat konten oleh youtuber atau podcast.  

“Alhamdulillah, PT Pos siap. Saya senang sekali hari ini mewakili Presiden dapat melaporkan bahwa PT Pos siap bertransformasi,” kata Erick Thohir memuji.

Direktur Utama PT Pos Indonesia (Persero) Faizal Rochmad Djoemadi menjelaskan bahwa Pos Bloc bertujuan menarik minat generasi milenial yang suka nongkrong di tempat-tempat bersejarah.

Impactnya ketika milenial suka dan datang ke propert iPos, maka mereka akan menggunakan jasa kurirnya dan financial service. Jadi sebetulnya properti ini leverage kepada produk-produk pos. Tidak hanyaproperty value-nya naik, tapianak-anakmudah juga mengenal produk-produk pos,” kata Faizal.

Pos Bloc Jakarta merupakan proyek cipta ruang (placemaking) hasil kolaborasi antara PT Pos Indonesia (Persero) melalui anak perusahaan PT Pos Properti Indonesia dengan pihak swasta, PT Ruang Kreatif Pos. Salah satu anak perusahaan grup usaha Radar Ruang Riang ini sebelumnya sukses mewujudkan ruang kreatif publik M Bloc Space di Jakarta Selatan dan menyusul segera JNM Bloc di kota Yogyakarta.”

Pengembangan Pos Bloc ini menjadi salahsatu bentuk program transformasi yang dilakukan Pos Indonesia melalui anak perusahaan PT Pos Properti Indonesia, untuk merelevansikan Pos Indonesia dengan generasi-generasi muda saat ini,” ujar Faizal.

CEO Pos Bloc Jakarta Jimmy Saputro menyambut baik kolaborasi dengan PT Pos Indonesia dalam mengalih fungsikan serta mengelola aset negara yang sangat bersejarah menjadi ruang kreatif publik tanpa menanggalkan identitas awalnya.

“Semoga Pos Bloc Jakarta dapat menjadi game changer untuk menghidupkan kembal i dinamika kreatif di sekitar kawasan Pasar Baru serta berdampak bagus bagi lingkungan di sekitarnya,” kata Jimmy Saputro.

Sementara itu Dirut PT Pos Properti Indonesia (PPI) Handriani menjelaskan dalam waktu dekat akan dibangun Pos Bloc Surabaya dan Bandung. “Untuk pengelolaan Pos Bloc akan memakai model revenue sharing alias bagi hasil. Melihat keberhasilan sebelumnya, saya optimistis kerjasama ini akan menuai sukses,” ujarnya.

Pengembangan Pos Bloc Jakart aakan dilakukan secara bertahap. Tahap pertama yang seluas 2.400 m2. Tahap kedua akan dilakukan awal 2022 dengan luas tambahan sekitar 4.800 m2. Beberapa area di sana pada tahap pertama akan diperkenalkan sebagai West Veranda, East Veranda (beranda depan), Great Hall (aula utama), West Garden, East Garden (taman), East Loading Bay, West Loading Bay (area bongkar muat) hingga Cultural Hall (ruang kegiatan atau pameran).

Saat ini sejumlah tenant telah beroperasi di Pos Bloc, yaitu Mini M Bloc Market (toko kelontong), Twalen (kuliner Bali), Coldheart (kedai minuman), Canggu Bakehouse (kedaikue), Filosofi Kopi (kedai kopi), Bakmi Sedjuk (kedaibakmi), dan Damn! I Love Indonesia (tokofesyen).

Baca Juga : MNC e-Commerce Bekerja Sama dengan Pos Indonesia Hadirkan Layanan Pengiriman Kurir dan Logistik

Berikutnya Huma Ide (kedai gelato), Via Bata Via (toko barang antik), Photomatics (kedai foto), Gyujin Teppan (kuliner Jepang), Coquito (kuliner Meksiko), Roti Bakar Kemang (kedai makanan), Communion (took sepatu kets), Sherman Cuts (pangkas rambut), Picknick Yuk with Nona Manis (kuliner piknik), Nastar by Ritz (kedai nastar), Sovlo (toko aksesoris), Jamune (kedai jamu), Panama (toko sandal), Heiya (minuman ringan), Esteboo (kedai es tebu), Pos Bloc X (kedai kolaborasi) dan Pos Indonesia (kantor pos).

Pos Bloc Jakarta dapat dikunjungi umum setiap hari kerja pukul 10.00-21.00 WIB dan akhir pecan pukul 07.00-21.00 WIB. Untuk masuk ke area Pos Bloc Jakarta wajib mematuhi protokol kesehatan 3M serta menunjukkan sertifikat vaksin covid-19 (minimal dosis pertama) melalui aplikasi Peduli Lindungi.  Anak-anak berusia di bawah 12 tahun belum diperkenankan masuk. (EA)

Baca Juga : Pos Indonesia Gandeng Nujek dan Perkenalkan O-Ranger Mawar

Comments are closed.