NCC 2024

Go Digital, PTPN III Launching Aplikasi AGHRIS

Jakarta, BusinessNews Indonesia– Holding Perkebunan Nusantara PTPN III (Persero) melaunching aplikasi AGHRIS (Agro Human Resources Information System) guna beradaptasi dengan perkembangan dunia digital yang sangat cepat.


Launching aplikasi AGHRIS dirangkai dengan acara halal bihalal seluruh Direksi dan SEVP PTPN Group yang dilakukan secara virtual.


Layanan ini digunakan oleh 122 ribu Karyawan Perkebunan Nusantara Group, dari 14 Entitas PTPN yang terhubung dari Kebun Cot Girek – Aceh, sampai Kebun Arso di seperti dikutip dari Instagram PTPN III.


Seger Budiarjo selaku Direktur SDM Holding Perkebunan Nusantara, menjelaskan bahwa, saat ini Kemajuan teknologi sudah menjadi keniscayaan, dan sebagai insan modern harus memiliki kemampuan beradaptasi. Maka dari itu, PTPN III meluncurkan AGHRIS sebagai salah satu solusi Live in di era digital.


“Untuk itu, agar kita terus dapat berkembang dan relevan dengan perkembangan zaman. Maka dari itu, kami meluncurkan AGHRIS (Agro Human Resources Information System),”jelasnya dalam video launching AGHRIS di Instagram PTPN III.


Kemudian, Ia menjelaskan bahwa aplikasi AGHRIS dapat memudahkan para karyawan dalam bekerja, serta mengakses data secara cepat.


Sedangkan beberapa fitur yang terdapat di aplikasi AGHRIS diantaranya Profiling (informasi data diri), Payslip (informadi mengenai gaji), Absensi, E-Office, Cuti , SPD (perjalanan dinas), Dashboard demografi karyawan, AgroNow (Knowledge Managemennt System).


Terakhir, AGHRIS dapat digunakan untuk seluruh Perkebunan Nusantara Group, seluruh karyawan, seluruh anggota Nusantara Planters.(DAF)

Comments are closed.