Ekonomi RI 2024 Diproyeksi Tetap Tumbuh di Atas 5 Persen
JAKARTA, businessnews.co.id – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2024 diproyeksi oleh sejumlah ekonom tetap akan tumbuh stabil. Ekonom asal Universitas Indonesia Fithra Faisal Hastiadi menyebutkan bahwa ekonomi RI pada 2024 diproyeksi tetap akan tumbuh di atas 5%.
“Dari forecast saya di tahun depan itu untuk yang worst case-nya itu 4,8 persen, tapi untuk yang optimisnya itu bisa 5,04 persen. Jadi masih ada kemungkinan tumbuh di atas 5 persen,” katanya.
Fithra menjelaskan, berbagai faktor turut mempengaruhi tingkat pertumbuhan ekonomi RI pada 2024 mendatang. Salah satunya yang disoroti adalah terkait konsumsi masyarakat yang dianggapnya masih cukup kuat menopang pertumbuhan ekonomi ke depan.
Hal tersebut terlihat dalam data dua kuartal terakhir, yakni kuartal II-2023 serta kuartal III-2023 yang diungkapkannya berada di atas tingkat pertumbuhan ekonomi Indonesia.
“Di tahun ini kuartal kedua pertumbuhan ekonomi 5,1%, sementara pertumbuhan konsumsi sudah 5,3% dan itu juga dilanjutkan lagi di kuartal ketiga inilah yang kemudian mampu untuk membawa kita jauh lebih solid di tahun 2024,” terangnya.
Pertumbuhan ekonomi Indonesia yang tetap tumbuh positif di tengah kondisi ketidakpastian global yang belakangan meninggi pun menjadi catatan positif ekonomi RI di mata pelaku pasar.
Pertumbuhan ekonomi yang tetap solid tersebut menjadi tanda bahwa kondisi ekonomi dalam negeri tetap resilien terhadap tantangan eksternal global. Adapun, sejumlah data indikator makro yang mencerminkan kondisi resilien ekonomi RI yang ada juga memberikan sentimen positif bagi dunia Investasi Tanah Air.
Sebab, hal itu dapat berakibat pada meningkatnya kepercayaan investor untuk mendorong aliran modal masuk ke dalam negeri. Berbagai instrumen investasi dapat menjadi pertimbangan investor untuk mendapatkan imbal hasil yang optimal di tengah kondisi ekonomi RI yang stabil.
Comments are closed.