Sajikan Informasi Terkini Seputar Mobil, Hero Digital Luncurkan kabarmobil.id
JAKARTA, businessnews.co.id – Dalam rangka meramaikan kancah dunia pemberitaan online di Tanah Air, PT Hero Digital Indonesia (Hero Digital) resmi meluncurkan portal media online Kabar Mobil yang dapat diakses melalui domain kabarmobil.id.
Egi Harsono, Founder Kabar Mobil, menyampaikan bahwa Kabar Mobil tidak hanya menjadi portal berita otomotif, tetapi juga menjadi sumber terpercaya yang siap melakukan review menyeluruh terhadap berbagai jenis mobil.
“Kabar Mobil adalah media online terintegrasi yang siap me-review, dan menyajikan informasi terupdate dari industri otomotif, khususnya mobil baik dari Indonesia maupun luar negeri,” ujar Egi kepada businessnews.co.id.
Dengan segmentasi pasar yang ditujukan kepada seluruh pecinta otomotif, Kabar Mobil berkomitmen memberikan pengalaman membaca yang informatif namun menyenangkan.
Hal tersebut ditunjukan Kabar Mobil melalui model tampilan desain antarmuka website yang menarik namun simple dan responsif serta user-friendly. Diharapkan Kabar Mobil dapat memberikan pengalaman eksklusif kepada para pembaca.
Sementara itu, selain menjadi sumber utama baru arus pemberitaan terkait perkembangan industri mobil di Tanah Air, Kabar Mobil juga berencana akan menyediakan layanan rental mobil dan jual beli mobil bekas dalam waktu dekat.
Layanan itu disebut Egi menjadi salah satu wujud nyata Kabar Mobil dalam memberikan layanan yang lebih komprehensif kepada para pengunjung portal. Dengan begitu, Kabar Mobil memastikan tidak hanya sebagai penyedia informasi, tetapi juga menjadi mitra setia dalam kebutuhan sehari-hari terkait mobil.
Dengan diluncurkannya portal ini, Egi turut berharap masyarakat dapat lebih mudah ke depannya untuk mendapatkan akses berita terkini seputar mobil, review mendalam, ataupun informasi terbaru dari dunia otomotif nasional dan internasional.
“Dengan semangat inovasi dan kecintaan terhadap dunia otomotif, Kabar Mobil siap menjadi mitra setia pecinta mobil di Indonesia dan seluruh dunia. Kami siap menyajikan informasi terbaru dari industri otomotif mobil kepada khalayak,” pungkas Egi.
Comments are closed.