Bertransformasi, Nindya Karya Konsisten Tingkatkan Human Capital
Jakarta, BusinessNews Indonesia– Sesuai visinya sebagai perusahaan global di bidang konstruksi dan investasi berbasis Engineering yang terpercaya, terkemuka, dan berkelanjutan, PT Nindya Karya (Persero) terus melakukan berbagai transformasi, salah satunya dalam aspek human capital.
Sebagai salah satu perusahaan BUMN, tentu Nindya Karya mengacu pada core values AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Kolaboratif, Adaptif, dan Loyal) untuk diimplementasikan oleh setiap insan Nindya Karya. Internalisasi core value AKHLAK ini juga dibarengi dengan pengembangan human capital di Nindya Karya yang semakin baik.
Dengan taglinenya Toward the Excellent, Nindya Kaya konsisten terus meningkatkan kompetensi kerja SDM nya, guna menyiapkan tenaga kerja yang unggul dan profesional. Seperti yang diungkapkan Direktur Keuangan, SDM dan Manajemen Risiko PT Nindya Karya, Sri Haryanto dalam penjurian Human Capital & Performance Awards 2021.
“Kita akan siapkan skill-skill yang diperlukan untuk menunjang rencana jangka panjang Nindya karya, salah satunya dengan Nindya Learning Center (NLC). Ini memang kita buat sedemikian rupa karena ada kompetensi khusus yang harus dipenuhi dalam menduduki jabatan tertentu, sehingga harus mengikuti NLC ini,” ujar Sri Haryanto secara virtual, Selasa (30/11).
Terkait transformasi human capital Nindya Karya, terdapat beberapa pilar yang menjadi acuan, diantaranya Talent and Career Management using NEXT, Upskilling talent & Buying Talent, Integrated Human Capital Management, Behavioral Assessment, Acceleration & Normal Development Track dan Coaching & Mentoring Program.
Baca Juga : Nindya Karya Jalin Kerja sama dengan Perusahaan asal Turki
Transformasi human capital ini juga didorong oleh peran human capital Nindya Karya yang diisi oleh 84% karyawan berusia di bawah 42 tahun, dimana 45% berada di level BOD- 1 dan 56% berada di level BOD-2. Transformasi Human Capital mampu meningkatkan produktifitas SDM di Tahun 2020 sebesar 2% dan diproyeksikan
peningkatan produktifitas sebesar 18% di akhir Tahun 2021.
“Bagaimana kita terus mendorong mereka untuk open-minded dan kita tingkatkan kompetensinya baik formal maupun informal, sehingga hasilnya bisa maksimal. Kami juga berharap human capital di Nindya Karya ini bisa agile, kreatif, inovatif dan mau belajar,” pungkas Sri Haryanto.
Acara Human Capital & Performance Award 2021 ini diadakan oleh Majalah BusinessNews Indonesia dan bekerjasama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI), Indonesian Institute For Corporate Directorship (IICD), Indonesian Institute for Public Governance (IIPG), Human Capital Institute – USA, Universitas Indonesia (UI), Universitas Bina Nusantara (BINUS) yang bertema “Accelerating Corporate Value Through Human Capital for The Next Normal’’.
Turut hadir dalam penjurian Ir. Haryono, MSc, PhD (Associate Professor in Computer Science, School of Computer Science, Binus University), DRS. Suhendro Bakri, MA (Komisaris Independen PT Waskita Beton Precast Tbk 2016 – 2021), dan Sofyan Rohidi, MBA (Executive Director of Forum Human Capital Indonesia (FHCI). (EA)
Baca Juga : Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Karalloe Garapan Nindya Karya
Comments are closed.