NCC 2024

FIFGROUP Berkomitmen Kembangkan Human Capital dan Digitalisasi

Jakarta, businessnews.co.id – Dalam usianya yang telah mencapai 34 tahun, PT. Federal International Finance (FIFGROUP) memperkuat komitmennya untuk terus mengembangkan human capital dan transformasi digital.

Sebagai perusahaan pembiayaan yang merupakan anak perusahaan dari Astra, FIFGROUP menjadikan pengembangan human capital sebagai fokus utama dari strategi bisnisnya.

Dalam acara penjurian Human Capital and Performance Award yang digelar secara online pada Rabu, (17/10/23), Arlien Virginia Jonathan, Human Capital Division Head FIFGROUP, mengungkapkan empat pilar penting yang menjadi fokus utama perusahaan dalam mewujudkan visinya.

Pilar pertama adalah kesiapan organisasi (Organization Readiness), di mana FIFGROUP berupaya untuk memperkuat produktivitas dengan inovasi digital, model organisasi cerdas, dan pengembangan model kerja masa depan.

“Kami mempunyai berbagai program untuk karyawan tidak hanya sifatnya konvensional tetapi juga yang lebih ke experiences melalui internship, coaching dan mentoring.” ujar Arlien.

Pilar kedua adalah kesiapan SDM dan kepemimpinan (People & Leadership Readiness), melalui pilar ini perusahaan berupaya menyiapkan talenta terbaik untuk kepemimpinan di masa depan.

Pilar ketiga adalah kesiapan hubungan industrial (Industrial Relation Readiness), pilar ketiga berfokus pada budaya kerja yang kondusif dan manajemen risiko ketenagakerjaan yang proaktif.

Pilar keempat adalah dukungan SDM dan kesiapan sistem (HR Support & System Readiness), pilar ini merupakan upaya mengoptimalkan transformasi digital dan human capital.

Melalui platform online dan offline, FIFGROUP berupaya untuk menyiapkan talenta terbaik dengan memberikan program pembelajaran yang berfokus pada pengalaman, serta berupaya menjalin hubungan erat dengan para karyawan.

FIFGROUP memiliki sistem terintegrasi untuk memfasilitasi kinerja manajemen dengan aplikasi yang disebut “Famous”, aplikasi ini dapat digunakan untuk planning dan monitoring secara real-time.

“Disini kita punya sistem yang akan terintegrasi untuk memfasilitasi performance management process dari planning hingga monitoring, dari cabang maupun kantor pusat. Kita punya aplikasi bernama Famous untuk monitoring,” ungkap HC Performance Reward and Operational Services Department Head FIFGROUP, Hangga Sev Aprilingga.

Dengan komitmen yang kuat pada pengembangan human capital dan transformasi digital, FIFGROUP siap membangun masa depan yang lebih kuat dan berkelanjutan di tengah persaingan global.

Dalam penjurian ini turut dihadiri oleh Arlien Virginia Jonathan sebagai Human Capital Division Head, Merry Magdalena Aksaria sebagai HC Recruitment Talent Career and Culture Internalization Department Head, Dhian Nurvita Halim sebagai HC Learning and People Development Department Head, dan Hangga Sev Aprilingga sebagai HC Performance Reward and Operational Services Department Head FIFGROUP.

Editor: Tentya Richyadie

Comments are closed.