Terapkan Manajemen Risiko yang Andal, Jasa Marga Sabet Penghargaan GRC Award 2023
JAKARTA, businessnews.co.id – PT Jasa Marga (Persero) Tbk berhasil meraih penghargaan dalam acara GRC & Performance Excellence Award 2023. Capaian ini mengakui komitmen Jasa Marga dalam mengembangkan praktik Tata Kelola Perusahaan (Good Corporate Governance/GCG), Manajemen Risiko, dan Kepatuhan (Compliance) yang kuat.
Pada malam penganugerahan yang berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (30/8), Jasa Marga meraih penghargaan untuk kategori The Best GRC for Corporate Risk Management 2023. Penghargaan ini menggarisbawahi penerapan tata kelola yang baik dan manajemen risiko yang efektif oleh perusahaan.
Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Jasa Marga Pramitha Wulanjani, dalam penjurian GRC Award 2023, mengatakan perusahaan memiliki Legal & Compliance Group serta Risk & QHSE Group sebagai unit yang mengelola Tata Kelola Perusahaan, Manajemen Risiko, dan Kepatuhan.
“Skor penilaian GCG dengan asesor PT Sinergi Daya Prima menunjukkan Jasa Marga berhasil mencapai skor 98,42 pada tahun 2022,” ungkap Pramitha. Skor ini menunjukan kesuksesan perusahaan dalam implementasi Good Corporate Governance (GCG) yang sesuai dengan kriteria dan metodologi yang ditetapkan oleh Kementerian BUMN.
Selain itu, Jasa Marga juga telah menerapkan berbagai mekanisme untuk memastikan kepatuhan, termasuk Whistleblowing System (WBS) sejak 2013 dan Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) ISO 37001.
Bagus Cahya Arinta, Direktur Human Capital dan Transformasi Jasa Marga, menjelaskan bahwa peran penting dalam menjalankan proses GRC datang dari berbagai entitas perusahaan, termasuk Direktur Utama, Direksi, Dewan Komisaris, dan Corporate Secretary. Berdasarkan struktur organisasi, Direktur Utama berperan sebagai ketua Komite Manajemen Risiko dengan anggota para Direksi.l.
Melalui penerapan praktik GRC yang kuat, Jasa Marga berhasil mengoperasikan proyek-proyek ruas jalan tol, menghasilkan kinerja laba yang positif, serta memperkuat pertumbuhan bisnis meskipun dalam kondisi pandemi COVID-19.
“Tahun ini, Jasa Marga memiliki 36 konsesi jalan tol dengan total 1.736 km dan mengoperasikan 1.260 km jalan tol. Bisnis Jasa Marga tersebar di seluruh Indonesia, dimana sebagian besar jalan tol sudah terkoneksi dan memberikan dampak positif dari konektivitas yaitu pertumbuhan lalu lintas dan pendapatan tol,” ungkap Komisaris Independen Jasa Marga, Chandra Wijaya kepada businessnews.co.id .
Dalam kesempatan di penghargaan GRC & Performance Excellence Award 2023, Jasa Marga turut mendapatkan dua penghargaan lainnya. Yakni penghargaan dengan predikat The Best Commissioner for GRC Excellence 2023, dan The Best GRC Women Leader 2023 kepada Paramitha Wuluanjani.
Prestasi ini menjadi bukti nyata dari komitmen Jasa Marga untuk menjalankan bisnis dengan tata kelola yang baik, manajemen risiko yang efektif, dan kepatuhan yang ketat terhadap regulasi. GRC & Performance Excellence Award 2023 memberikan pengakuan atas upaya Jasa Marga dalam mengembangkan kebijakan dan implementasi tata kelola perusahaan, manajemen risiko, serta kepatuhan yang terintegrasi.
Sebagai informasi, GRC & Performance Excellence Award 2023 mengusung tema “Risk Management at the Speed of Business”. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan perusahaan pemenang penghargaan, anggota Dewan Juri GRC & Performance Excellence Award 2023, kalangan praktisi GRC, dan lain-lain.
Berdasarkan analisis para pakar dan profesional di bidang GCG, Strategic Management, Finance, Banking, Insurance, ICT, Riset & Inovasi yang menjadi Dewan Juri GRC & Performance Excellence Award 2023 dalam proses penjurian, memutuskan bahwa perusahaan-perusahaan tersebut dinilai telah mengimplementasikan GRC dengan baik sesuai tata nilai dan manajemen risiko yang berlaku di dunia Internasional.
Event yang diselenggarakan oleh Majalah BusinessNews Indonesia ini bekerjasama dengan lembaga-lembaga kompeten di bidangnya seperti Open Compliance and Ethics Group (OCEG – USA) dengan 60 ribu member seluruh dunia, juga dengan FMR (Forum Manajemen Risiko BUMN) dengan member seluruh BUMN dan anak Perusahaan BUMN, Komite Nasional Kebijakan Governance (KNKG).
Comments are closed.