IPC Tunjuk Direktur Utama Baru PT IPC Terminal Petikemas
Jakarta, BusinessNews Indonesia – PT IPC Terminal Petikemas/IPC TPK anak perusahaan PT Pelabuhan Indonesia II (Persero)/IPC memiliki Direktur Utama baru sesuai dengan Keputusan PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) Selaku penyelenggara Rapat Umum Pemegang Saham PT IPC Terminal Petikemas dengan nomor SK-003/PII-SK.D1/V/2021 tentang Pengangkatan Anggota Direksi Anak Perusahaan PT IPC Terminal Petikemas, tertanggal 31 Mei 2021.
PT Pelabuhan Indonesia II (Persero) memberikan amanah kepada Wahyu Hardiyanto sebagai Direktur Utama PT IPC Terminal Petikemas yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Utama PT Pengerukan Indonesia (2019-2021) dan Direktur Engineering PT Pengembang Pelabuhan Indonesia (2018-2019).
Secara lengkap, berikut nama jajaran Dewan Direksi IPC Terminal Petikemas per 7 Juni 2021 :
- Direktur Utama : Wahyu Hardiyanto
- Direktur Keuangan & SDM : Irwan Favoriet
- Direktur Komersial & Pengembangan Bisnis : David Pandapotan Sirait
- Pelaksana Harian Direktur Operasi & Teknik : David Pandapotan Sirait
“Penetapan baru Direktur Utama sejalan dengan strategi IPC Terminal Petikemas sebagai operator terminal petikemas yang di tahun 2021 yang memasuki tahun Performance Improvement dengan program kerja strategis diantaranya transformasi digital, budaya dan SDM; improvement pola operasi; optimalisasi peralatan, persiapan rencana ekspansi market serta persiapan rencana pengoperasian terminal petikemas IPC Group” kata Direktur Keuangan & SDM IPC Terminal Petikemas, Irwan Favoriet.
Baca Juga : Dirut IPC TPK Sebut Perlunya Komitmen Bersama untuk Pelabuhan Bersih
Dengan formasi baru jajaran direksi IPC Terminal Petikemas diharapkan dapat membawa inovasi yang memajukan perusahaan dan mewujudkan misi menjadi operator terminal petikemas berskala internasional yang terintegrasi dengan ekosistem maritim. (rilis/EA)
Baca Juga : Dukung Kelancaran Logistik, IPC Terminal Petikemas Tolak Gratifikasi
Comments are closed.