BusinessNews Indonesia – Memasuki dunia pasar modal harus diimbangi dengan pengetahuan yang cukup agar bisnis yang dilakukan berjalan dengan baik. Nah, untuk menjembatani kalangan anak muda yang ingin masuk dunia pasar modal, Investor Muda kemudian didirikan.
Diketahui, Investor Muda adalah komunitas yang dimulai dari 4 anak muda yang memiliki passion di dunia pasar modal. Salah satu pencetusnya adalah Robert Djufri sekaligus Co-Founder dari Investor Muda. “Kami sadar bahwa bukan hanya teori, pengalaman praktek juga sama pentingnya dalam mengimplementasikan strategi dan analisa saham,” kata Robert.
Dirinya menjelaskan, Investor Muda terbentuk seiring berjalannya waktu dan permintaan dari para anak muda yang tertarik dengan ilmu yang dibagikan. Pada tahun 2018, Investor Muda ikut berpartisipasi dalam campaign yang dilakukan oleh Bursa Efek Indonesia “Yuk Nabung Saham”, dan ikut berpartisipasi meramaikan acara Yuk Nabung Saham, yaitu program pemerintah dan Bursa Efek Indonesia dalam mensosialisikan manfaat menabung saham kepada anak muda sejak dini.
Selain itu, Investor Muda juga aktif mengedukasi melalui sosial media, serta mengadakan kelas, seminar, workshop, dan berbagai macam pelatihan untuk memperkuat pengetahuan masyarakat dalam dunia pasar modal, baik secara offline maupun online. “Komunitas kami juga semakin bertumbuh seiring bertambahnya jumlah alumni dan peserta yang aktif dalam berbagai kegiatan Investor Muda, termasuk exclusive gathering bersama para pembicara dan petinggi perusahaan dari berbagai sektor bisnis, maupun diskusi terkait pasar modal setiap harinya di group khusus kami pada berbagai online platform,” jelas Robert.
“Anggota Investor Muda yang terdaftar saat ini kurang lebih 700 orang, dan 318k followers aktif pada sosial media kami,” pungkasnya. (red)
Comments are closed.