NCC 2024

PT INKA Raih Dua Penghargaan pada Ajang Bergengsi GRC Award 2020

BusinessNews Indonesia –PT INKA (Persero) meraih penghargaan The Best Corporate Secretary dan The Best Corporate Governance & Risk Management 2020 padaevent bergengsi GRC & Performance Excellence Award 2020 yang diselenggarakan oleh Majalah Business News Indonesia bekerjasama dengan CEO Forum, Grajosa, Inofin, Digital Transformation, dan didukung langsung oleh OCEG, USA, bertempat di Auditorium TVRI, Jakarta, (29/07/2020).

Penghargaan yang diterima langsung oleh Direktur Keuangan & SDM PT INKA (Persero), Andy Budiman itu merupakan hasil seleksi (riset & survei) ketat para Dewan Juri yang terdiri dari para pakar dan profesional bidang GCG, Strategic Management, Finance, Banking, Insurance, ICT, Riset & Inovasi terhadap 400 perusahaan BUMN, BUMD, dan Swasta yang menjadi nominasinya. Kemudian diperdalam lagi pemaparan materinya pada sesi penjurian untuk melakukan pendalaman atas keberhasilan kinerja perusahaan serta kebijakan dan implementasi Tata Kelola Perusahaan, Manajemen Risiko dan Kepatuhan.

Berkaitan dengan ini, Andy mengatakan bahwa penghargaan ini untuk memacu perusahaannya agar lebih baik lagi dalam menerapkan aturan-aturan yang ada, khususnya soal GRC.

“Dalam rangka mendorong perusahaan agar lebih mematuhi tata kelola perusahaan yang baik secara internal maupun terhadap stakeholdernya. Sehingga perusahaan lebih kredibel dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat,” ujarnya sebagaimana keterangan resminya, Jakarta, (30/07/2020).

Ketua Penyelenggara GRC & Performance Excellence Award 2020, Irnanda Laksanawan menjelaskan, bahwa event ini merupakan kegiatan corporate rating (award) tahunan di bidang Tata kelola perusahaan (GCG), Manajemen Risiko, dan Manajemen Kepatuhan.

“Tujuan diselenggarakannya event ini yaitu dalam rangka mendorong perusahaan agar lebih mematuhi tata kelola perusahaan yang baik secara internal maupun terhadap stakeholdernya. Sehingga perusahaan lebih kredibel dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat,” tambahnya. (ed.AS/businessnews.co.id/inka)

Comments are closed.