NCC 2024

RUPST BRI Agro Setuju Tak Bagikan Dividen Tahun Ini

Jakarta, BusinessNews Indonesia – PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk. mengelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) pada 9 April lalu. Dalam RUPST itu diputuskan untuk tidak membagi dividen atas laba usaha tahun buku 2020.

Dikutip dari KSEI (15/4), RUPST menyetujui penggunaan laba usaha sebesar Rp31,26 miliar untuk penyisihan cadangan wajib dan sebagai laba ditahan. Rincian penggunaannya yaitu sebesar 5 persen atau Rp1,56 miliar sebagai penyisihan cadangan wajib. Sisanya sebesar 95 persen atau Rp29,70 miliar ditetapkan sebagai laba ditahan perseroan.

Baca juga: Presiden Minta Kepala Daerah Turun Tangan Atasi PHK

Baca juga: PLN Lanjutkan Stimulus Listrik Hingga Juni

Melalui keputusan tersebut, BRI Agro tercatat tidak membagikan dividen untuk kedua kalinya kepada pemegang saham. Karena BRI Agro tercatat membagikan dividen terakhir kali untuk laba tahun buku 2018 dengan rasio sebesar 20 persen dari total laba.

Dalam kesempatan itu, Hirawan Nur Kustono, Sekretaris Perusahaan BRI Agro, mengatakan pengembangan bisnis digital menjadi fokus utama perseroan tahun ini.

Ia menerangkan bahwa perseroan akan memperluas basis bisnis dan telah merancang model bisnis baru. Tahun ini, kata dia, bisnis digital akan mulai dikembangkan dengan dimulai dari pengembangan infrastruktur, produk, hingga layanan.

“Pada 2021 bisnis digital bank akan mulai dikembangkan dengan pengembangan infrastruktur, serta produk yang sesuai dengan layanan. Juga melakukan pengembangan produk simpanan yang dapat meningkatkan transaksi seperti QR payment, debit card dan digital saving,” terangnya saat melakukan siaran pers, dikutip dari Bisnis (15/4). (W/ZA)

Baca juga:Perluas Layanan Digital, Grab akan Melantai di Bursa Saham Amerika

Baca juga: Kargo Garuda Indonesia Larang Sementara Angkut Ponsel Vivo

Comments are closed.