NCC 2024

Kementerian BUMN Komitmen Membangun SDM yang Adaptif

BusinessNews IndonesiaIndonesia diperkirakan akan menikmati bonus demografi pada 2030 – 2040 mendatang di mana 64% jumlah penduduk didominasi oleh usia produktif. Agar bisa menikmati bonus tersebut, Indonesia perlu meningkatkan kualitas sumber daya manusia dari sisi pendidikan, keterampilan, kesiapan menghadapi persaingan, dan lain-lain.

Ini menjadi salah satu alasan penyelenggaraan IHCS 2021 yaitu sebagai upaya peningkatan kualitas human capital di atas sekaligus mendukung Visi Indonesia Maju.

“IHCS merupakan ajang untuk mereview talent-talent untuk bisa bersaing secara global. Kami mendorong para praktisi HCM BUMN dan swasta mempersiapkan organisasi dan talent yang agile untuk menghadapi tantangan bisnis ke depan,” ujar Wakil Menteri II BUMN, Kartiko Wirjoatmodjo di sesi press conference.

Ia mengatakan Kementerian BUMN berkomitmen untuk membangun SDM yang adaptif dan ia berharap kegiatan IHCS bisa membantu mentransform human capital ke depan. 

Salah satu hal unik dari IHCS 2021 adalah kehadiran dua sayap FHCI yaitu Srikandi BUMN dan BUMN Muda yang akan menyampaikan paparan inspiratif pada hari kedua mengenai Women and Youth Leadership.

Hal ini sangat esensial mempertimbangkan riset-riset yang membuktikan bahwa diversity dalam kepemimpinan memberikan nilai tambah dan meningkatkan kinerja perusahaan.

Baca juga: Erick Thohir Tantang FHCI Mendaftar Pekerjaan yang Akan Hilang dalam Bentuk Roadmap

Sedangkan Ketua Umum Forum Human Capital Indonesia (FHCI), Alexandra Askandar, berharap gelaran The 3rd Indonesia Human Capital Summit (IHCS 2021) menjadi insights yang diperoleh agar dapat menjadi langkah awal dari diskusi mendalam di organisasi para peserta untuk mendukung Transformasi HC dan perubahan way of working paska pandemi di masing-masing organisasi.

Ia juga berharap, sesi dua hari IHCS 2021 dapat memberikan ide gagasan baik bagi penyusun kebijakan, praktisi HC, maupun perguruan tinggi yang berperan dalam pendidikan SDM untuk mendorong pengembangan talenta Indonesia yang unggul dan berdaya saing global.

Baca juga: The 3rd IHCS 2021, Alexandra Askandar: Komitmen FHCI Kembangkan Human Capital Indonesia

“Kami bertekad untuk tetap menjadikan Indonesia Human Capital Summit sebagai agenda rutin dua tahunan dari FHCI. Kami sangat bersemangat menjadikan IHCS sebagai barometer terdepan dan referensi utama serta benchmark bagi pengembangan dunia Human Capital Indonesia,” pungkas Alexandra .(ed.AS/rilis)

Comments are closed.