Baru Sehari Menjabat, Biden Langsung Revisi Aturan Peninggalan Trump
BusinessNews Indonesia – Hari pertama sebagai presiden, Joe Biden langsung tancap gas revisi berbagai aturan di AS. Ia menandatangani lebih dari selusin perintah eksekutif pada Rabu (20/11).
Perintah yang ditandatangani pun sangat beragam. Di antaranya penggunaan masker di seluruh properti federal dan penghentian pembangunan tembok di sepanjang perbatasan AS-Meksiko.
Perintah pertama Biden yang lain yaitu memasukkan kembali AS dalam Organisasi Kesehatan Dunia (WHO). Kemudian menghapus larangan perjalanan dari sebagian negara muslim dan meminta perpanjangan jeda pembayaran pinjaman pelajar.
Dikutip dari Beritasatu, Pada minggu pertamanya menjabat, Biden sudah berencana untuk menandatangani beberapa perintah lain. Gedung Putih diperkirakan akan mengumumkan berbagai kebijakan baru dalam beberapa hari mendatang.
Baca juga: Emiten Properti Ramai-Ramai Terbitkan Obligasi
Seperti diketahui, pada Rabu kemarin, Joe Biden resmi dilantik menjadi presiden AS ke-46. Sementara wakilnya Kamala Harris, mengukir sejarah baru sebagai wakil presiden wanita, orang kulit hitam dan berasal Amerika Asia Selatan pertama.
Di tengah penjagaan ketat saat pelantikan dan upacara dengan menerapkan physical distancing tersebut, Biden dalam pidato pengukuhannya langsung menyerukan persatuan nasional. Hal ini dirasa penting disaat krisis politik, ekonomi dan kesehatan mencengkeram bangsa seperti saat ini.
Seperti diketahui, Biden menggantikan Trump tepat dua minggu dari kejadian kerusuhan pendukung Trump di Capitol Hill. Selain itu, ia memimpin di tengah kematian akibat Covid-19 terus meningkat di AS. Berdasarkan data, sejak dimulai awal tahun 2020, Covid-19 sedikitnya telah merenggut lebih 400.000 nyawa di Amerika Serikat.
Berdasarkan kabar, Anggota Kabinet Biden dijadwalkan akan dilantik beberapa hari mendatang. Partai Demokrat juga turut mengambil suara mayoritas di dalam Senat AS setelah tiga anggota parlemen baru – Raphael Warnock dan Jon Ossoff dari Georgia, serta Alex Padilla dari California – mengambil sumpah jabatan. (W/ZA)
Baca juga: Youtube Perpanjang Larangan Trump Gunakan Akun Pribadinya
Comments are closed.