NCC 2024

AIA Indonesia Teken Target Era Bebas Emisi pada 2050

JAKARTA, Businessnews.co.id – Perusahaan asuransi jiwa, PT AIA Financial (AIA Indonesia) menyatakan komitmen keberlanjutan dengan menetapkan target bebas emisi atau net zero gas rumah kaca (GRK) pada tahun 2050.

Komitmen keberlanjutan AIA Indonesia ini mencuat dalam peluncuran insiatif ESG (Environmental, Social, Governance) melalui payung program bertajuk “AIA Sehat Untuk Negeri” pada Kamis, (24/8) di Jakarta.

“Melalui AIA Sehat Untuk Negeri, kami mengekspresikan komitmen, baik untuk Indonesia, maupun untuk mencapai ambisi bersama AIA Group, mencapai net zero pada 2050.” kata Presiden Direktur AIA Indonesia Sainthan Satyamoorthy dalam keterangan resmi yang diterima Businessnews.co.id Kamis (24/8).

Sainthan mengungkapkan, populasi masyarakat Asia yang besar berkontribusi pada peningkatan emisi GRK secara global. Hal tersebut membuat kawasan ini, termasuk Indonesia, berada di garis depan dalam menghadapi tantangan perubahan iklim.

Melalui AIA Sehat Untuk Negeri, AIA Indonesia fokus terhadap penerapan 5 pilar yang tercantum dalam ESG AIA Group. Kelima pilar tersebut adalah Health and Wellness, Sustainable Operations, People and Culture, Sustainable Investment, dan Effective Governance.

Sementara itu, Sainthan menjelaskan langkah proaktif perusahaan dalam meningkatkan Kesehatan & Keselamatan Kerja (K3), khususnya terkait isu kualitas udara yang belakangan ramai menjadi sorotan.

“Belakangan ini, kami mengamati kondisi udara yang tidak sehat di berbagai wilayah di Indonesia, terutama di Jakarta. Maka kami sangat bersemangat untuk mengimplementasikan inisiatif Clean Air Zone di kantor AIA, yang merupakan pilot project hasil kolaborasi antara AIA Vitality dengan NAFAS Indonesia,” terangnya.

Sebagai bentuk nyata komitmen perusahaan dalam mengintegrasikan strategi keberlanjutan ESG bersama para nasabah. AIA Indonesia bekerja sama dengan Yayasan BenihBaik.com untuk melakukan penanaman pohon di 5 provinsi Tanah Air selama satu tahun ke depan.

“Kami juga secara resmi mengumumkan kerja sama dengan Yayasan BenihBaik.com melalui program penanaman pohon sebagai apresiasi kepada nasabah yang sudah mempercayakan proteksinya kepada AIA,” kata Chief Marketing Officer AIA Indonesia Kathryn Parapak.

Sebagai tahap awal, lanjut Kathryn, kegiatan penanaman tersebut akan dilakukan selama satu tahun ke depan di 5 provinsi di Indonesia dan diharapkan tidak hanya memberikan kontribusi terhadap lingkungan tetapi juga bagi masyarakat.

Comments are closed.